SUMUT  

Komisi I DPRD Medan Kunker ke Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Medan

Cenderamata : Ketua komisi I DPRD Medan Roby Barus menyerahkan cenderamata kepada Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Medan, Johanes Fanny Satria, CA pada saat kunker ke kantor imigrasi setempat, Senin (10/7/2023).(Foto:Mu/dok)

Medan, Mediautama.news – Komisi 1 DPRD Medan melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Medan, Senin (10/7/2023).

Kunker bertujuan, guna meningkatkan kualitas pelayanan pihak Imigrasi kepada masyarakat Kota Medan.

Kedatangan anggota dewan di kantor imigrasi setempat diterima langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Medan, Johanes Fanny Satria, CA.

Pada pertemuan silaturahmi tersebut, Ketua Komisi 1 DPRD Kota Medan, Roby Barus, SE., MAP mengapresiasi kualitas pelayanan yang diberikan oleh Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus TPI Medan kepada masyarakat selama ini.

Ia berharap kualitas pelayanan tetap dipertahankan agar masyarakat terlayani dengan baik dalam pengurusan administrasi keimigrasian seperti pengurusan paspor baru maupun kehilangan paspor.

Pada kesempatan itu, komisi 1 juga melakukan tanya jawab terkait kualitas pelayanan maupun inovasi-inovasi dalam pelayanan keimigrasian serta berkesempatan melihat langsung proses pelayanan tersebut.

Pertemuan yang berlangsung di ruang rapat Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Medan ini, ditandai dengan penyerahan cenderamata berupa plakat oleh ketua komisi I Roby Barus kepada Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Medan, Johanes Fanny Satria, CA serta berfoto bersama. (Dewa 1)

Editor : Indan

 110 views

x