Medan, Mediautama.news – PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut didesak segera mengatasi terjadinya kelangkaan gas Elpiji 3 Kg yang terjadi di beberapa kecamatan di Medan dan di beberapa wilayah di Sumatera Utara.
” Kondisi ini sudah sangat meresahkan masyarakat yang sehari-hari menggunakan gas elpiji 3 kg ini ,” tegas ketua DPRD Sumut Drs Baskami Ginting kepada wartawan, Selasa (25/7/2023), menanggapi kelangkaan gas Elpiji 3 kg di Sumut.
Menurut politisi asal PDI Perjuangan ini, Elpiji 3 Kg ini sudah menjadi kebutuhan utama masyarakat menengah ke bawah.
Karenanya, kelangkaan gas Elpiji 3 kg ini oleh PT Pertamina harus segera diatasi secepatnya.
“Kasihan dengan masyarakat kecil dan pedagang yang menggunakannya sehari-hari untuk mencari makan ,” tegas Baskami.
Laporan masyarakat ke lembaga legislatif, lanjutnya, ternyata kelangkaan gas LPG ini tidak saja terjadi di Medan, tapi juga sebagian daerah yang ada di Sumut.
Karenanya, menurut Baskami, perlu ditelusuri, apa penyebab terjadinya kelangkaan ini. Apakah soal persediaan yang menipis atau ada oknum yang bermain. (Md 1)
Editor: Edward